TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 12:11

Konteks
12:11 Beginilah firman TUHAN 1 : Bahwasanya malapetaka akan Kutimpakan ke atasmu z  yang datang dari kaum keluargamu a  sendiri. Aku akan mengambil isteri-isterimu di depan matamu dan memberikannya kepada orang lain; orang itu akan tidur dengan isteri-isterimu di siang hari. b 

Yeremia 8:10

Konteks
8:10 Sebab itu Aku akan memberikan isteri-isteri mereka kepada orang lain, ladang-ladang mereka kepada penjajah. b  Sesungguhnya, dari yang kecil sampai yang besar, semuanya mengejar untung; c  baik nabi d  maupun imam, semuanya melakukan tipu. e 

Hosea 4:13-14

Konteks
4:13 Mereka mempersembahkan korban di puncak gunung-gunung dan membakar korban di atas bukit-bukit, di bawah pohon besar d  dan pohon hawar dan pohon rimbun, sebab naungannya baik. e  Itulah sebabnya anak-anakmu perempuan berzinah f  dan menantu-menantumu perempuan bersundal. g  4:14 Aku tidak akan menghukum anak-anak perempuanmu sekalipun mereka berzinah, atau menantu-menantumu perempuan, sekalipun mereka bersundal; sebab mereka sendiri mengasingkan diri bersama-sama dengan perempuan-perempuan sundal h  dan mempersembahkan korban bersama-sama dengan sundal-sundal bakti, i  dan umat yang tidak berpengertian j  akan runtuh. k 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:11]  1 Full Life : BEGINILAH FIRMAN TUHAN.

Nas : 2Sam 12:11-12

Hukuman dahsyat atas Daud, yang dinubuatkan Natan, bukan sekedar merupakan akibat yang wajar dari dosanya, bukan pula Allah yang secara pasif membiarkan hal-hal terjadi begitu saja kepada Daud; sebaliknya, hukuman yang diterima Daud adalah hasil tindakan Allah secara langsung. Tiga kali Allah memakai frasa yang menunjuk kepada maksud, "Bahwasanya malapetaka akan Kutimpakan ke atasmu"; "Aku akan mengambil isteri-isterimu di depan matamu"; dan, "Aku akan melakukan hal itu di depan seluruh Israel." Daud akan mengalami perlakuan kejam dari anak-anaknya sendiri, seperti pemerkosaan Tamar putrinya oleh Amnon (2Sam 13:7-14;

lihat cat. --> 2Sam 13:1)

[atau ref. 2Sam 13:1]

dan pemerkosaan istri-istrinya oleh Absalom (2Sam 16:22).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.16 detik
dipersembahkan oleh YLSA